Program “Pengamatan Burung di Alam Liar” (Bird Watching) sesi 1


Program “Pengamatan Burung di Alam Liar” (Bird Watching)

Bird Watching adalah Program pengamatan Burung di Alam Liar yang diselenggarakan oleh Alam Riang , didukung sepenuhnya oleh Green-books.org dan WAZA (world Asosiation of Zoo and Aquarium).  Program ini diikuti oleh 50 keluarga/ 200 orang, yang telah terpilih melalui sayembara membuat tempat pakan untuk burung liar. Pada tanggal 11 Agustus 2018 , para pemenang ini berangkat ke Kebun Raya Purwodadi-Purwosari –Pasuruan.
Ada begitu banyak Keseruan dan Keceriaan disana.


PERMAINAN BINGO

Dalam permainan ini, apabila keluarga menemukan objek yang ada di gambar, maka keluarga tersebut harus memfoto menggunakan kamera atau handphone. Dan apabila berhasil membuat satu garis ke samping kebawah atau miring maka segera lapor ke fasilitator dan keluarga yang paling cepat membuat garis adalah pemenangnya.
Semua keluarga berpencar mencari object yang ditentukan, disinilah letak keseruannya. Anak anak terlihat sangat antusias mencari  obyek-obyek tersebut, dan hampir rata- rata mengeluhkan sulit menemukan kupu-kupu atau ketika bertemu kupu-kupu sangat sulit untuk memfotonya  J. Tetapi, ternyata ada juga sekeluarga yang bisa menemukan 12 gambar penuh hahahha… semangat sekali!!!



cacing tanah

ulat

sarang burung

Sarang Lebah
kupu-kupu



menemukan sampah dan dipungut





MOMENT OF SILENT
Setelah selesai bermain Bingo, para keluarga kami ajak sejenak  beristirahat. Kakak Dewangga memandu acara ini dan  berdiskusi , apa saja yang mereka rasakan dan  dilakukan bersama keluarga serta  kesan kesan  mereka bisa bersenang senang di Alam. Setelah sesi tersebut, Kak Dewangga memandu mereka untuk tetap  tenang dan tidak mengobrol atau melakukan apapun selama 5 menit. Semua diajak untuk merasakan ketenangan Alam, suara burung, Desiran Angin dan gemericik air di Alam….
Sayang sekali pada sesi perdana ini, binocular yang rencananya ada untuk pengamatan burung masih tertahan di Bea cukai Soekarno Hatta. Semoga di Edisi Bird Watching kedua nanti semua bisa lebih baik lagi.

KECERIAAN KELUARGA 









Komentar

Postingan populer dari blog ini

BUKA PUASA CERDAS BERSAMA ALAM RIANG

POSYANDU REMAJA, MUDA DAN PRIMA